Breaking News
- Genjot Diplomasi Ekonomi, Bupati Natsir Ali Incar Investor Timur Tengah
- Kepala Samsat Selayar Nur Kamal Tekankan Urgensi PKB dan BBNKB Saat Tampil sebagai Narasumber Sosialisasi Pajak Daerah
- Laboratorium Lingkungan Hidup Jadi Perhatian Bupati Natsir Ali, Evaluasi Sarana dan Aparatur
- Bupati Natsir Ali Tekankan Peran Kolektif Desa dan Kecamatan dalam Optimalisasi PBB-P2
- Wabup Muhtar Tinjau Lokasi Longsor di Desa Kohala, Instruksikan Penanganan Segera
- Inspektur Utama BPS RI dan Bupati Selayar Bahas Strategi Pembangunan Berbasis Data Akurat
- Bupati Natsir Ali Wujudkan Janji Politik: Sampah Plastik Disulap Jadi Paving Block Bernilai Ekonomi
- Launching Bengkel Santri, Bupati Dukung Kemandirian Pesantren Babussalam
- Bupati dan Wabup Selayar Sambut Inspektur Utama BPS RI dan Dandim 1415 yang Baru di Pelabuhan Pamatata
- Wisata Pantai Punagaan Selayar Kian Siap Sambut Wisatawan, Berkat Kolaborasi Unhas dan BUMDes
Lepas 114 JCH, Berikut Arahan Bupati Kepulauan Selayar

SELAYAR, kepulauanselayarkab.go.id - Bupati Kepulauan Selayar Muh. Basli Ali melepas 114 Jemaah Calon Haji (JCH) Selayar di Mesjid Agung Al-Umaraini Benteng, Jumat (20/7/2018) pagi.
Para Jemaah akan diberangkatkan menuju Asrama Haji Embarkasi Sudiang Makassar pada Senin (23/7/2018) dan akan bergabung dengan Jemaah Calon Haji dari Kota Makassar, Pare-Pare dan Maluku, tergabung dalam kelompok terbang (kloter) 12 Makassar, Sulawesi Selatan.
"Untuk kelompok terbang 12 Makassar akan diberangkatkan menuju Tanah Suci Mekah, Rabu 25 Juli mendatang," ujar Kasi Penyelenggara Haji dan Umrah Kemenag Selayar, Drs. Sainuddin saat membacakan laporannya.
Sementara Bupati Kepulauan Selayar Muh. Basli Ali mengingatkan para Jemaah Calon Haji agar senantiasa memperhatikan segala persyaratan untuk mendapatkan haji mabrur. Ia berharap kesempatan naik haji tahun ini agar dimanfaatkan dengan sebaik-baiknya.
"Sesama Jemaah Calon Haji agar tetap menjaga kebersamaan, jangan ada yang mementingkan diri sendiri, semoga kita semua kembali ke Tanah Air dengan menyandang predikat haji mabrur," tutur Bupati Kepulauan Selayar.
Bupati berjanji akan menemui Jemaah Calon Haji Kepulauan Selayar di Tanah Suci Mekah, yang juga pada musim haji tahun ini, Muh Basli Ali bersama Ketua TP PKK Andi Dwiyanti Musrifah Basli juga akan menyelenggarakan ibadah haji.
Diketahui Bupati Kepulauan Selayar Muh. Basli Ali tidak tergabung dalam kloter Kepulauan Selayar, pasalnya orang nomor satu di Kepulauan Selayar ini terdaftar dalam pemberangkatan Haji Plus tahun 2018.
Pada pelepasan JCH tersebut juga dihadiri oleh Sejumlah unsur Forkopimda, Ketua TP PKK Andi Dwiyanti Musrifah Basli, pimpinan OPD, serta undangan lainnya. (Man)

Write a Facebook Comment
Tuliskan Komentar anda dari account Facebook
View all comments