- Budaya Dide Dihidupkan Lagi, Bupati Selayar Apresiasi Festival Kelong Sino Ri Bungayya
- Wakil Bupati Ajak KAHMI Selayar Perkuat Konsolidasi Intelektual dan Aksi Kolektif Majukan Daerah
- Pemkab Selayar Salurkan Bantuan Perbaikan 20 Unit RTLH Senilai Rp400 Juta
- Ratusan Gamers Meriahkan Piala Bupati Selayar 2025, Turnamen Esports Resmi Dibuka Wakil Bupati
- 404 ASN Selayar Ikuti Uji Kompetensi Melalui Profiling ASN
- Momentum HGN 2025, Wabup Muhtar Ajak Guru Selayar Terus Berinovasi
- Satu-Satunya dari Kepulauan, UPT SDN Labuang Mangatti Wakili Pasimasunggu pada Lomba Cerdas Cermat Tingkat Kabupaten
- Bupati Natsir Ali Hadir dan Apresiasi Terobosan Pidana Kerja Sosial di Sulsel
- Bupati Natsir Ali Pimpin Rakor Terpadu Sektor Unggulan Pembangunan Daerah, Tekankan Empat Point Penting
- Bupati Natsir Ali Lantik Andi Abdurrahman Sebagai Penjabat Sekretaris Daerah
Perunggu Medali Pertama Selayar Sebelum Porprov XVII Sulsel Dibuka Resmi

SINJAI - Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) Kabupaten Kepulauan Selayar mengutus atletnya pada 15 Cabang Olahraga (Cabor) pada Pekan Olahraga Provinsi XVII Sulawesi Selatan yang digelar di Bumi Panrita Kitta Kabupaten Sinjai dan Kabupaten Bulukumba.
Salah satu cabor yang diusung oleh KOni Selayar adalah cabor Judo.
Meski Porprov XVII Sulsel ini belum dibuka secara resmi oleh Gubernur Sulsel, namun untuk cabor Judo sudah menyumbangkan satu medali perunggu, pada kelas putra -60 Kg kelas Senior perorangan U23.
Mukhajir Tamrin yang bermain pada kelas ini harus berpuas diri memperoleh perunggu setelah kandas dari atlet Judo dari Kabupaten Bone di Gedung Sinjai Bersatu, Jumat (21/10/2022).
Baca Lainnya :
Berebut medali perunggu, Mukhajir Tamrin kembali naik tanding lawan atlet dari Kabupaten Sinjai dan berhasil memenangkan pertandingan ini.
Diketahui untuk Cabor Judo dipertandingkan lebih awal sebelum pembukaan Proprov XVII Sulsel yang rencananya akan dibuka secara resmi oleh Gubernur Sulsel Andi Sudirman Sulaiman, ST di Stadion Sepak Bola Andi Bintang Sinjai pada Sabtu (22/10/) malam.
Dikonfirmasi, pelatih Judo Andi Lalang Opu kepada pewarta mengatakan, pada Porprov XVII Sulsel ini, ia membawa empat orang di kelas perorangan dan empat pada kelas beregu. Dirinya menegaskan, andai lolos semua dikelas perorangan, maka atlet Judo Selayar bisa main pada kelas beregu.
"Begitu juga sebaliknya, jika tidak cukup empat orang yang lolos maka kita tidak bisa bermain pada kelas beregu," terang Andi Lalang Opu.
Sebagai informasi, Mukhajir Tamrin hari ini dijadwalkan kembali akan bertanding pada kelas -55 kg kelas Junior U-23. Namun harapan untuk naik tanding pada kelas ini gagal, karena Mukhajir Tamrin mengalami cidera paha, hingga dokter melarang untuk naik tanding.
Sementara Ketua KONI Selayar Jonni Hidayah berharap, medali pertama untuk Selayar ini bisa menjadi spirit bagi atlet-atlet lainnya untuk terus memberikan penampilan terbaiknya membawa harum nama daerah.
"Tetap semangat, tetap berjuang dengan sportif, berusaha memberikan penampilan terbaik kita," pinta Jonni Hidayah. (Im)










.jpeg)