- Wabup dan Kepala BPJS Ketenagakerjaan Selayar Dorong Kepatuhan Dunia Usaha dalam Perlindungan Tenaga Kerja
- Langkah Kolaboratif Pemkab, BPJS Ketenagakerjaan dan Baznas Selayar Kejar Target 80 persen Capaian UCJ
- Sentuhan Kasih Bupati Natsir Ali pada Anak TK, Beri Reward untuk yang Pintar Membaca
- Bupati Natsir Ali Tanamkan Pola Makan Sehat Sejak Dini Melalui Gerakan Gemar Makan Telur
- Bupati Natsir Ali Lantik Dewan Pengawas dan Direktur Perumda Air Minum Tirta Tanadoang
- Hari Jadi Sulsel ke-356, Pemkab Selayar Hadirkan Pangan Murah untuk Rakyat
- Tim Regu Sepak Takraw Kepulauan Selayar Raih Juara Umum Pra Porprov Wilayah I Sulawesi Selatan
- Asisten Pemerintahan Selayar Buka Turnamen Dandim Cup 2025, Tumbuhkan Semangat Sportivitas
- Kolaborasi BAZNAS dan Dinsos Selayar Bantu Pemulihan Warga Terlantar
- Bupati Selayar Natsir Ali Terima Brevet Kehormatan Hiperbarik TNI AL
Sekda Buka Orientasi Maba Politeknik Negeri Bali, Dr. H. Tamrin Aziz, M.Si Hadir Sebagai Pemateri

kepulauanselayarkab.go.id - Orientasi Mahasiswa baru Politeknik Negeri Bali PDD Kabupaten Kepulauan Selayar Tahun akademik 2017 / 2018, resmi dibuka oleh Sekretaris Daerah Kabupaten Kepulauan Selayar Dr. Ir. H. Marjani Sultan, M.Si., di Ruang Pula Kantor Bupati, Senin (7/8/2017). Orientasi pengenalan kehidupan kampus ini mengusung tema Langkah Pasti Generasi Muda Berprestasi Gelorakan Pesona Selayar di Mata Dunia.
Sesuai agenda, kegiatan ini dijadwalkan berlangsung selama 3 hari yakni Tanggal 7-9 Agustus 2017.
Sekda Kepulauan Selayar Dr. Ir. H. Marjani Sultan, M.Si mengatakan keberadaan Politeknik Negeri Bali program studi di luar domisili (PDD) Kabupaten Kepulauan Selayar yang menyelenggarakan pendidikan vokasi patut disyukuri. Politeknik Negeri Bali PDD Kabupaten Kepulauan Selayar ini adalah merupakan persiapan akademi komunitas negeri Selayar. Eksistensi Perguruan Tinggi Negeri di Selayar merupakan suatu langkah maju bagi pembangunan di daerah utamanya dalam bidang pendidikan.
Baca Lainnya :
- Pemkab Kep. Selayar Bersama Ribuan Umat Muslim Sholat Idul Fitri di Lapangan Pemuda Benteng 0
- Pemkab Kepulauan Selayar Peringati Malam Nuzulul Qur'an0
- Selamat!, 77 Bidan PTT Terima SK CPNS 0
- Wakil Bupati Lantik Pejabat Eselon III, IV, Pengawas dan Kepsek 0
- Jual Potensi Wisata, Bupati Kep. Selayar Menyambangi Pulau Dewata Bali0
"Perguruan Tinggi ini telah lama menjadi impian masyarakat Selayar. Kehadiran Perguruan Tinggi Politeknik Negeri Bali PDD Kabupaten Kepulauan Selayar tentunya membuka peluang bagi putra-putri Selayar untuk melanjutkan pendidikan ke Perguruan Tinggi tanpa harus meninggalkan daerah, dengan biaya yang relatif murah," kata Marjani Sultan.
Kepada mahasiswa, Sekda berpesan agar kegiatan ospek tersebut dapat diikuti dengan baik sehingga seluru materi yang diberikan dapat diserap sehingga dapat mengantar untuk beradaptasi dengan kehidupan kampus. Disamping itu Sedang juga mengimbau kepada pengelola dan pendidik pada PDD Kabupaten Kepulauan Selayar, agar membangun komitmen untuk menyelenggarakan proses pendidikan pada lembaga tersebut secara efektif dan efisien.
Sementara dalam orientasi pengenalan kehidupan kampus menghadirkan sejumlah pemateri, diantaranya Dr. H. Tamrin Aziz, M.Si Dosen Fakultas Mipa Jurusan Kimia Universitas Haluoleo Sulawesi Tenggara. Dr. H. Tamrin Aziz diketahui juga menjabat sebagai Sekretaris UPT Universitas Haluoleo dan Kepala Lab. Anoeganik Fak. Mipa. Dalam materinya Dr. H. Tamrin Aziz, M.Si mengupas tuntas tentang wawasan kelautan, yang juga merupakan tema utama yang dalam materi yang ia bawakan. (KT2)
