Sekda Mesdiyono Tinjau Kesiapan Akhir Lapangan Pemuda Benteng untuk Sholat Idul Adha 1446 H

By Firman 05 Jun 2025, 11:18:25 WIB Berita
Sekda Mesdiyono Tinjau Kesiapan Akhir Lapangan Pemuda Benteng untuk Sholat Idul Adha 1446 H

BENTENG, KEPULAUAN SELAYAR - Sekretaris Daerah (Sekda) Kabupaten Kepulauan Selayar, Drs. Mesdiyono, M.Ec.Dev., didampingi Kepala Bagian Kesejahteraan Rakyat (Kesra) Setda H. Samsul Bahri dan Kabid Humas IKP Andi Sandra Esty Abriany melakukan peninjauan langsung ke Lapangan Pemuda Benteng pada hari Kamis (5/6/2025). 

Kunjungan ini bertujuan untuk memantau kesiapan lokasi yang akan dijadikan pusat pelaksanaan Sholat Idul Adha 1446 Hijriah tingkat Kabupaten Kepulauan Selayar.

Dalam keterangannya, Sekda Mesdiyono menyampaikan bahwa penetapan Lapangan Pemuda Benteng sebagai lokasi utama Sholat Idul Adha merupakan hasil keputusan rapat bersama Panitia Hari Besar Islam (PHBI) yang dilaksanakan pada tanggal 2 Juni lalu.

Baca Lainnya :


"Berdasarkan hasil keputusan rapat bersama PHBI pada 2 Juni kemarin, disepakati bahwa untuk pelaksanaan Sholat Idul Adha 1446 H yang jatuh pada hari Jumat, 6 Juni 2025, akan dipusatkan di Lapangan Pemuda Benteng," ujar Sekda Mesdiyono.

Meskipun demikian, Pemerintah Kabupaten Kepulauan Selayar juga telah menyiapkan rencana alternatif jika kondisi cuaca tidak memungkinkan. "Namun jika cuaca tidak memungkinkan, pelaksanaan sholat akan dibagi dalam dua tempat, yaitu di Masjid Agung Al Umaraini dan Masjid Rahmatan Lil Alamin," tambahnya.

Lebih lanjut, Sekda Mesdiyono juga mengarahkan kepada seluruh pengurus masjid di Kota Benteng untuk mempersiapkan diri melaksanakan Sholat Idul Adha di masjid masing-masing sebagai antisipasi apabila cuaca buruk.

Terkait kesiapan di Lapangan Pemuda Benteng, Sekda Mesdiyono menyatakan bahwa berbagai persiapan telah dilakukan. "Saat ini kami sudah mempersiapkan Lapangan Pemuda Benteng untuk bisa digunakan sholat Idul Adha. Kita sudah mempersiapkan mimbar, saf-saf di lapangan," jelasnya. Imam dan Khotib untuk pelaksanaan sholat di Lapangan Pemuda Benteng serta di dua masjid alternatif juga telah disiapkan.

Mengakhiri keterangannya, Sekda Mesdiyono mengungkapkan harapannya agar cuaca pada hari pelaksanaan Sholat Idul Adha dapat mendukung dan cerah, sehingga seluruh rangkaian ibadah dapat berjalan dengan lancar dan khidmat. (Humas IKP/Im/M)




Write a Facebook Comment

Tuliskan Komentar anda dari account Facebook

View all comments

Write a comment

Bupati & Wakil Bupati

Temukan juga kami di

Ikuti kami di facebook, twitter, Instagram, Youtube dan dapatkan informasi terbaru dari kami disana.

Berita TGUPP

Read More