- Hari Jadi Sulsel ke-356, Pemkab Selayar Hadirkan Pangan Murah untuk Rakyat
- Tim Regu Sepak Takraw Kepulauan Selayar Raih Juara Umum Pra Porprov Wilayah I Sulawesi Selatan
- Asisten Pemerintahan Selayar Buka Turnamen Dandim Cup 2025, Tumbuhkan Semangat Sportivitas
- Kolaborasi BAZNAS dan Dinsos Selayar Bantu Pemulihan Warga Terlantar
- Bupati Selayar Natsir Ali Terima Brevet Kehormatan Hiperbarik TNI AL
- Bupati Selayar Natsit Ali Terima Brevet Kehormatan Hiperbarik TNI AL
- Wabup Selayar Muhtar, M.M. Tinjau Program Makan Bergizi Gratis di Pasimasunggu dan Pasimasunggu Timur
- Yanti Rahmawati Ukir Sejarah Baru, Bawa PKK Selayar Raih Juara Umum di Jambore dan HKG PKK ke-53 Sulsel di Bone
- Mengabdi 23 Tahun, Baho Daeng raih Penghargaan dan Pin Emas PKK Sulsel
- Selayar Zero Narkoba, Bupati Natsir Ali Minta BNNP Hadirkan BNNK di Wilayahnya
Begini Cara Dishub Mengkampanyekan Keselamatan Pelayaran

SELAYAR - Jajaran Dinas Perhubungan Kabupaten Kepulauan Selayar tak henti-hentinya mengkampanyekan keselamatan pelayaran baik kepada masyarakat pengguna jasa maupun operator kapal angkutan penumpang dan barang. Salah satunya dengan cara memasang spanduk, baligo dan stiker himbauan di Pelabuhan.
Demikian Kadis Perhubungan Andi Baso, S.H., M.H., kepada kepulauanselayarkab.go.id, Senin (5/8/2019) sore.
Giat yang sama kata Andi Baso dilakukan pada Minggu kemarin di Palabuhan Pattumbukan Kecamatan Bontosikuyu. Bukan hanya di daratan Pulau Selayar, tapi akan berlanjut ke pelabuhan di Kepulauan yang dianggap padat penumpang.
Baca Lainnya :
- Basli Ali Ingatkan Program BEKERJA Dikawal Dengan Baik 0
- Asisten Administrasi Buka Sosialisasi Program DAK Bidang Pendidikan1
- Rakor dengan Direktur ASDP, Kadishub Selayar Minta Tambahan Trip ke Pulau 0
- Kerja Sama dengan DKP Selayar, Kemkominfo Gelar Pelatihan Implementasi Program Nelayan Go Online 0
- Andi Caco Amras Tutup Diklat Pemberdayaan Masyarakat T.A. 20190
"Kita akan berlanjut ke Pelabuhan Jampea," kata Andi Baso mencontohkan.
Dikonfirmasi terpisah, Kabid Perhubungan Laut Andi Caco Amras mengatakan sosialisasi yang dilakukan dengan turun langsung ke pelabuhan menemui pengguna jasa dan operator kapal dinilai lebih efektif.
"Sembari membagikan stiker himbauan keselamatan pelayaran kita juga mengimbau agar para penumpang dan operator kapal sejatinya harus lebih berhati-hati dalam berlayar. Kalau cuaca buruk jangan paksakan untuk berlayar," ucap Andi Caco Amras. (IM)
