- Wisata Pantai Punagaan Selayar Kian Siap Sambut Wisatawan, Berkat Kolaborasi Unhas dan BUMDes
- DLH Selayar Kerahkan Puluhan Petugas Bersihkan Pantai Wisata Pabbadilang
- Tujuh Tahun Tragedi Lestari Maju, Bupati dan Ketua TP PKK Selayar Kuatkan Keluarga Korban Lewat Dzikir Bersama
- Bupati Natsir Ali Pimpin Rapat Terbatas, Tegaskan Akselerasi Layanan dan Program Strategis Daerah
- Pemkab Selayar Gerak Cepat Koordinasi dengan BBPJN dan BBWS Tanggulangi Banjir Batangmata
- Sentuhan Ibu Ketua TP PKK Yanti Rahmawati: UMKM Selayar Dibekali Teknologi AI untuk Optimasi Usaha
- Darah Bhayangkara Mengalir, Bupati Selayar Tempuh Laut Naik Kapal Kecil
- Polres Kepulauan Selayar Gelar Upacara Peringatan HUT Bhayangkara ke-79
- Anggota DPRD Sulsel Hj. Maryani Ali Laksanakan Pengawasan APBD 2025 di Desa Patilereng, Kepulauan Selayar
- Perjuangan Bupati Selayar Bangun Daerah, Temui Tiga Kementerian dalam Sehari
Launching Revitalisasi KUA Kecamatan Buki Jadikan Percontohan Bagi KUA Lainnya
KEPULAUAN SELAYAR - Launcing revitalisasi Kantor Urusan Agama (KUA) Kecamatan Buki Kabupaten Kepulauan Selayar semakin memperbesar harapan masyarakat untuk mendapatkan pelayanan cepat, tepat, transparan dan maksimal secara berkelanjutan.
Meski demikian, penunjukan KUA Kecamatan Buki sebagai KUA percontohan di Kabupaten Kepulauan Selayar, selain sebagai kehormatan sekaligus menjadi tantangan tersendiri. Pasalnya seluruh jajaran KUA kecamatan dituntut untuk meningkatkan kualitas maupun kompetensi diri sehingga mampu mewujudkan standar pelayanan publik, transformasi digital dan penguatan program kapasitas dan penguatan terhadap petugas-petugas di KUA, baik penghulu dan penyuluhnya, hingga urusan keagamaan, dapat memenuhi kebutuhan masyarakat secara menyeluruh.
Hal ini disampaikan oleh Asisten Pemerintahan dan Kesra Ir. Muh. Yunan Karaeng Tompobulu, ST., MT., IPM saat membacakan sambutan tertulis Bupati Kepulauan Selayar pada launching revitalisasi KUA Kecamatan Buki di Kecamatan Buki, Minggu (6/11/2022).
Baca Lainnya :
- Masyarakat Pasimarannu Dapat Bantuan Mesin Listrik 100 KVA0
- Mantan Ketua DPRD Selayar Tutup Usia, Bupati MBA Sampaikan Belasungkawa0
- Sekitar 5 ribu personil akan Turun Sukseskan Gerakan Pantai Berseri dan World Clean Up Day0
- Ditengah Pandemi, Pemkab Kep. Selayar Genjot Pembudidaya Kerapu Hidup Tingkatkan Produksi0
- Bupati Basli lepas Penyaluran Bansos PPKM Polres Selayar0
Asisten Pemerintahan dan Kesra mengemukakan, launching revitalisasi KUA Kecamatan Buki merupakan bagian dan upaya untuk meningkatkan pelayanan dibidang keagamaan.
"Program revitalisasi KUA ini merupakan upaya Kementerian Agama untuk mewujudkan KUA sebagai pusat layanan yang prima kredibel dan moderat guna meningkatkan kualitas umat beragama," ucap Muh. Yunan.
Mengakhiri sambutannya, Asisten Pemerintahan dan Kesra menyampaikan secara umum tentang situasi keagamaan di Kabupaten Kepulauan Selayar, serta situasi kekompakan dan jalinan kerjasama antar umat beragama. Dalam keterangannya, semua itu sudah terbina dengan baik.
Launching revitalisasi KUA Kecamatan Buki ini dihadiri oleh Wakil Menteri Agama RI, Kakanwil Kemenag Sulsel, bersama para Kepala Kemenag se Sulsel dan undangan lainnya. (Diskominfo SP/Im)
