- Rampungkan KKN 40 Hari, 102 Mahasiswa IAI Al-Amanah Dilepas Pemkab Selayar
- Bupati Natsir Ali dan Wabup Muhtar Beri Kejutan HUT ke-65 Bank Sulselbar Cabang Selayar
- Pemkab Selayar Gandeng PT. Pokphand dan Perbankan Dukung GEMERLAP–GEMETAR
- Koperasi Desa Merah Putih Bontosunggu Tembus 10 Tercepat Nasional, Bupati Natsir Ali Apresiasi Kodim 1415/Selayar
- Koordinasi Intensif Bupati Natsir Ali Berbuah Manis, 13 Traktor Kementan untuk Selayar
- Bupati Natsir Ali Pimpin Rakor GEMERLAP–GEMETAR di Posko Induk Rujab
- Perkuat Layanan Air Bersih, Bupati Natsir Ali Kunjungi Intake Sumber Air Topa
- Wabup Selayar Lepas Jenazah Almarhum H. Rakhmat Zaenal, Kenang Dedikasi Putra Terbaik Daerah
- Camat Bontomatene Lantik Anggota BPD PAW Desa Kayu Bau
- HWK Kecamatan Dikukuhkan, Tri Yanti Rahmawati Natsir: Perempuan Harus Jadi Mitra Pembangunan
Saiful Arif Terpilih Aklamasi Pimpin DMI Kepulauan Selayar Periode 2022-2027

KEPULAUAN SELAYAR – H. Saiful Arif, SH terpilih secara aklamasi sebagai Ketua Dewan Mesjid Indonesia (DMI) Kabupaten Kepulauan Selayar masa bakti 2022-2027.
Pemilihan Ketua DMI ini berlangsung dalam Musyawarah Daerah (Musda) III Dewan Mesjid Indonesia (DMI) Kabupaten Kepulauan Selayar Tahun 2022, di Pendopo eks Rumah Rumah Jabatan Bupati, Sabtu (8/10/2022).
Dalam Musda tersebut dihadiri oleh Pimpinan Wilayah DMI Sulsel diwakili oleh Dr. H. M. Andi Suarda, M.M. bersama rombongan, Ketua Majelis Ulama Indonesia (MUI) Kabupaten Kepulauan Selayar H. Arfang Arif, Kepala Kemenagb Selayar, seluruh peserta Musda utusan seluruh mesjid yang ada di Kabupaten Kepulauan Selayar ditambah pengurus lama DMI Selayar.
Baca Lainnya :
- MTQ XXXII Selayar Resmi Digelar, Wabup Minta Persiapan ke Tingkat Pemprov Dipacu0
- Gunting Pita, Wakil Bupati Resmikan GOR Tanadoang Selayar0
- Saiful Arif Dikukuhkan Sebagai Ketua ICMI Orda Kepulauan Selayar Periode 2022-20270
- Saiful Arif Buka Musrenbang RKPD Selayar Tahun 20230
- Peserta dari Selayar Mulai Bertanding pada MTQ XXXII Sulsel0
Dewan Pembina DMI Kabupaten Kepulauan Selayar H. Arfang Arif yang hadir dalam Musda tersebut membenarkan bahwa H. Saiful Arif, S.H yang notabenenya adalah Wakil Bupati Kepulauan Selayar bahwa Saiful Arif terpilih secara aklamasi dan diberikan kepercayaan untuk memimpin DMI Selayar periode 2022-2027.
Sebagai informasi, untuk periode sebelumnya, Pimpinan Daerah DMI Selayar dipimpin oleh H. Arfang Arif selama dua periode, yakni periode 2012-2017 dan periode 2017-2022.
Arfang Arif kapasitasnya sebagai pembina DMI yang juga sebagai Ketua MUI berharap kepengurusan DMI Selayar yang baru benar-benar dapat memakmurkan mesjid dalam arti kata baik itu fisik mesjid maupun jemaahnya yang paling utama.
Selain itu ia juga menyampaikan harapannya agar kepengurusan Dewan Mesjid bisa terbentuk sampai ke kecamatan dan desa-desa. Menurutnya akan sangat membantu dalam peningkatan nilai-nilai keagamaan di masyarakat. Dalam keterangannya, sejauh ini kepengurusan Dewan mesjid ditingkat desa belum terbentuk, di Kecamatan baru sebagian kecil.
“Sebagai Ketua MUI ia sangat mendukung seluruh kegiatan-kegiatan dari Dewan Mesjid termasuk bagaimana menyiapkan materi-materi dakwah kedepan,” tutup Arfang Arif.
Di tempat yang sama, usai Musda III DMI Kepulauan Selayar ini, H. Saiful Arif resmi dilantik oleh Pimpinan Wilayah DMI Sulsel, untuk memimpin Pimpinan Daerah DMI Kepulauan Selayar masa bakti 2022-2027. (Diskominfo SP/Im)










.jpeg)