- Rampungkan KKN 40 Hari, 102 Mahasiswa IAI Al-Amanah Dilepas Pemkab Selayar
- Bupati Natsir Ali dan Wabup Muhtar Beri Kejutan HUT ke-65 Bank Sulselbar Cabang Selayar
- Pemkab Selayar Gandeng PT. Pokphand dan Perbankan Dukung GEMERLAP–GEMETAR
- Koperasi Desa Merah Putih Bontosunggu Tembus 10 Tercepat Nasional, Bupati Natsir Ali Apresiasi Kodim 1415/Selayar
- Koordinasi Intensif Bupati Natsir Ali Berbuah Manis, 13 Traktor Kementan untuk Selayar
- Bupati Natsir Ali Pimpin Rakor GEMERLAP–GEMETAR di Posko Induk Rujab
- Perkuat Layanan Air Bersih, Bupati Natsir Ali Kunjungi Intake Sumber Air Topa
- Wabup Selayar Lepas Jenazah Almarhum H. Rakhmat Zaenal, Kenang Dedikasi Putra Terbaik Daerah
- Camat Bontomatene Lantik Anggota BPD PAW Desa Kayu Bau
- HWK Kecamatan Dikukuhkan, Tri Yanti Rahmawati Natsir: Perempuan Harus Jadi Mitra Pembangunan
TP PKK Selayar Bagi 450 Paket Ramadan ke Anggota Dasa Wisma Layak Menerima

KEPULAUAN SELAYAR - Tim Penggerak PKK Kabupaten Kepulauan Selayar melalui Kegiatan PKK Peduli membagikan 450 paket Ramadhan kepada sesama anggota Dasa wisma yang layak menerima di semua dusun dalam wilayah Kabupaten Kepulauan Selayar, Sabtu, 16 April 2022.
Pembagian Paket PKK Ramadhan dilakukan Ketua TP PKK Kab Kepulauan Selayar Hj. Andi Dwiyanti Musrifah Basli bersama seluruh pengurus PKK dengan menyerahkan langsung kepada penerima di dusun masing masing.
Ketua TP PKK Kab.Kepulauan Selayar Hj. Andi Dwiyanti Musrifah Basli mengatakan, kegiatan ini merupakan salah satu wujud kepedulian dari seluruh pengurus PKK Kabupaten untuk berbagi.
Baca Lainnya :
- Ketua TP. PKK Kabupaten Kepulauan Selayar Buka Sosialisasi Sekolah Ramah Anak0
- Secara Virtual, Ketua TP PKK Selayar Mengikuti Sosialisasi Terkait Vaksin COVID-190
- Dansatgas TMMD Selayar Letkol Kav. Adi Priatna Bawakan Materi PKBN di Hadapan Kader PKK 0
- The Amazing Seminar, Ini Sambutan Ketua TP. PKK Selayar0
- TP. PKK Selayar Gelar Pelatihan Penyusunan Laporan Tahunan0
Disamping itu, juga merupakan salah satu kegiatan dalam rangka menyambut HKG PKK ke-50 dengan tema " 50 Tahun Gerakan PKK Berbakti untuk Bangsa, Berbagi untuk Sesama "
"Alhamdulillah PKK hari ini berbagi untuk sesama kepada yang membutuhkan, beberapa paket sembako untuk membantu memenuhi kebutuhan selama ramadan, insya allah bermanfaat dan menjadi berkah ramadan untuk kita semua" ucapnya
Lebih lanjut, Andi Musrifah mengatakan program berbagi Paket Peduli PKK dilaksanakan setiap tahun dan menyasar anggota dasa wisma yang layak menerima atau keluarga masyarakat dengan ekonomi ke bawah.
"Terima kasih kepada para pengurus dan semua pihak atas dukungan dan partisipasinya. Teriring doa semoga kegiatan ini mendapat berkah dan bernilai ibadah di sisi Allah SWT," tutup Musrifah
Sementara itu Ketua Pokja I Andi Mulianti Abdurrahman selaku Penanggung Jawab Kegiatan menyampaikan bahwa Kegiatan PKK Peduli merupakan Program Kerja Pokja I TP PKK Kabupaten Kepulauan Selayar dan rutin dilaksanakan setiap bulan ramadhan. (Kominfo-IC)










.jpeg)