- Pemkab Selayar Gerak Cepat Koordinasi dengan BBPJN dan BBWS Tanggulangi Banjir Batangmata
- Sentuhan Ibu Ketua TP PKK Yanti Rahmawati: UMKM Selayar Dibekali Teknologi AI untuk Optimasi Usaha
- Darah Bhayangkara Mengalir, Bupati Selayar Tempuh Laut Naik Kapal Kecil
- Polres Kepulauan Selayar Gelar Upacara Peringatan HUT Bhayangkara ke-79
- Anggota DPRD Sulsel Hj. Maryani Ali Laksanakan Pengawasan APBD 2025 di Desa Patilereng, Kepulauan Selayar
- Perjuangan Bupati Selayar Bangun Daerah, Temui Tiga Kementerian dalam Sehari
- Bupati Selayar Paparkan Potensi Perikanan dan Dorong Dukungan KKP untuk Program Kampung Nelayan Merah Putih
- SELEKSI TERBUKA PENGISIAN JABATAN DIREKTUR UTAMA PERUSAHAAN UMUM DAERAH AIR MINUM TIRTA TANADOANG TAHUN 2025
- Bupati Natsir Ali Dorong Taka Bonerate Jadi Model Nasional Pengelolaan Perikanan Berbasis Konservasi
- SELEKSI PENGISIAN JABATAN ANGGOTA DEWAN PENGAWAS PERUSAHAAN UMUM DAERAH AIR MINUM TIRTA TANADOANG TAHUN 2025
Wakil Bupati Buka Secara Resmi Acara Pembinaan Industri Rumah Tangga Tahun 2017

kepulauanselayarkab.go.id - Bertempat di Ruang Pola Kantor Bupati Kepulauan Selayar, Selasa (11/4/2017) Wakil Bupati Dr. H. Zainuddin, S.H.,M.H., membuka secara resmi acara pembinaan industri rumah tangga Kabupaten Kepulauan Selayar Tahun 2017. Kegiatan yang diselenggarakan oleh Bagian Ekonomi Setda Kepulauan Selayar bertemakan “Pengembangan Industri Rumah Tangga Dalam Menyongsong Pembangunan Kepariwisataan Kabupaten Kepulauan Selayar”.
Hadir para Asisten, sejumlah Kepala Badan, Dinas dan Kantor serta pimpinan OPD dan undangan lainnya.
Dalam sambutannya Wakil Bupati Kepulauan Selayar Dr. H. Zainuddin, S.H.,M.H., berharap agar korelasi antara industri kuliner yang dibina itu bersenyawa dengan kebutuhan pariwisata yang notabenenya adalah andalan Kabupaten Kepulauan Selayar untuk meningkatkan pendapatan asli daerah.
Baca Lainnya :
- Jual Potensi Wisata, Bupati Kep. Selayar Menyambangi Pulau Dewata Bali0
- Sekda Kep. Selayar Buka Diklat PIM IV Angkatan XIV Di Makassar0
- Bupati Kepulauan Selayar Tuntaskan Jalur Katrac One Day Trail Andventure 20170
- Sekda Selayar Bacakan Sambutan Menteri Agama RI Pada Hari Amal Bakti ke-71 Kemenag0
- Dishub Kep. Selayar Gelar Rapat Bahas Pengembangan Pelabuhan Pamatata dan Pattumbukan0
“Kita berharap ketika ada wisatawan yang datang di Selayar obsesi kita adalah bagaimana menghabiskan uangnya di Selayar, dan wisatawan dapat terobsesi untuk datang lagi di Selayar,” kata Wakil Bupati.
Sesuai dengan agenda, kegiatan akan berlangsung selama dua hari (11-12 April 2017), diikuti oleh 100 orang peserta pelaku usaha industri rumah tangga. Sementara pemateri yang dihadirkan dari unsur badan pengawas obat dan makanan, Kadis Perindagkum, Kadis Kepariwisataan, tenag gizi Dinas Kesehatan, Kabag. Ekonomi, serta Dirut PD Berdikari.
“Selama kegiatan berlangsung, metode pelaksanaan lebih menekankan pada partisipasi aktif dari peserta, antara lain ceramah/pemaparan materi dan tanya jawab/diskusi,” kata Andi Rustam, SE dari Bagian Ekonomi saat membacakan laporannya. Andi Rustam menyebut tujuan dari kegiatan tersebut untuk meningkatkan wawasan pelaku usaha industri rumah tangga tentang kebutuhan kalori, nutrisi dan jaminan halal atas makanan yan diproduksi dan peluang pengembangan usaha ekonomi mikro secara mandiri. (FIRMAN)
