- Sentuhan Ibu Ketua TP PKK Yanti Rahmawati: UMKM Selayar Dibekali Teknologi AI untuk Optimasi Usaha
- Darah Bhayangkara Mengalir, Bupati Selayar Tempuh Laut Naik Kapal Kecil
- Polres Kepulauan Selayar Gelar Upacara Peringatan HUT Bhayangkara ke-79
- Anggota DPRD Sulsel Hj. Maryani Ali Laksanakan Pengawasan APBD 2025 di Desa Patilereng, Kepulauan Selayar
- Perjuangan Bupati Selayar Bangun Daerah, Temui Tiga Kementerian dalam Sehari
- Bupati Selayar Paparkan Potensi Perikanan dan Dorong Dukungan KKP untuk Program Kampung Nelayan Merah Putih
- SELEKSI TERBUKA PENGISIAN JABATAN DIREKTUR UTAMA PERUSAHAAN UMUM DAERAH AIR MINUM TIRTA TANADOANG TAHUN 2025
- Bupati Natsir Ali Dorong Taka Bonerate Jadi Model Nasional Pengelolaan Perikanan Berbasis Konservasi
- SELEKSI PENGISIAN JABATAN ANGGOTA DEWAN PENGAWAS PERUSAHAAN UMUM DAERAH AIR MINUM TIRTA TANADOANG TAHUN 2025
- Wabup Selayar Fasilitasi Penyelesaian Polemik ADD dan PBB, Pelayanan Kantor Desa Balang Butung Diaktifkan Kembali
BBPOM Uji Sampel Jajanan Takjil Ramadan di Kepulauan Selayar

KEPULAUAN SELAYAR - Pastikan takjil ramadan yang dijual aman dikonsumsi, Bupati Kepulauan Selayar Muh. Basli Ali bersama Balai Besar Pengawas Obat dan Makanan (BBPOM) melakukan pemeriksaan dan pengawasan jajanan takjil di pusat kuliner ramadan, Taman Pusaka Benteng, Jumat (8/4/2022)
Pengujian sampel ini dilakukan langsung dilokasi pusat kuliner ramadan guna memastikan takjil yang diperjualbelikan di kawasan tersebut aman untuk dikonsumsi, bersih dan bebas zat berbahaya serta bebas dari penyalagunaan bahan kimia seperti formalin, boraks, dan pewarna.
Berita terkait : Bersama BBPOM Makassar, Basli Ali Teken MoU tentang Pengawasan Obat dan Makanan
Baca Lainnya :
- Bupati Kepulauan Selayar Sambut Kunker Danlatamal VI Makassar0
- Serahkan LKPD ke BPK RI Perwakilan Sulsel, Bupati Selayar Berharap Opini WTP Bisa Dipertahankan0
- Kunker, Bupati Selayar Dijadwalkan Resmikan RS Pratama Jampea0
- Bupati Lantik Jabatan Tinggi Pratama Sekretaris Daerah Kepulauan Selayar0
- Bupati Buka Latsar CPNS Lingkup Pemerintah Kabupaten Kepulauan Selayar0
Terpantau Bupati Basli Ali bersama Kepala BBPOM didampingi sejumlah kepala perangkat daerah, terjun langsung memilih sampel takjil seraya berbincang penuh keakraban dengan para pedagang takjil.
Bupati dua periode ini, mengapresiasi pihak BBPOM dan mengatakan bahwa kegiatan ini dilakukan untuk mendapatkan jaminan bahwa apa yang dikonsumsi oleh masyarakat semua terbebas dari hal-hal yang bisa menyebabkan timbulnya penyakit.
"Dari 24 sampel takjil yang diambil dan diperiksa dengan uji mikrobiologi dilokasi ini, tak satupun ditemukan adanya zat berbahaya, artinya semua aman dan memenuhi syarat untuk dikonsumsi" ungkap Herdaninhsih kepala BBPOM Makassar
Pengumuman hasil uji lab langsung dilokasi tersebut oleh pihak BBPOM, dan menyatakan bahwa semua sampel negatif tidak mengandung bahan-bahan berbahaya bagi kesehatan, sontak disambut warga dengan berucap syukur disertai aplous.
Selain melakukan uji sampling takjil, pihak BBPOM juga menyampaikan informasi dan melakukan edukasi kepada para pedagang bagaimana menjajakan takjilnya dengan aman dan higienis. (IC-Humas)
