- Rampungkan KKN 40 Hari, 102 Mahasiswa IAI Al-Amanah Dilepas Pemkab Selayar
- Bupati Natsir Ali dan Wabup Muhtar Beri Kejutan HUT ke-65 Bank Sulselbar Cabang Selayar
- Pemkab Selayar Gandeng PT. Pokphand dan Perbankan Dukung GEMERLAP–GEMETAR
- Koperasi Desa Merah Putih Bontosunggu Tembus 10 Tercepat Nasional, Bupati Natsir Ali Apresiasi Kodim 1415/Selayar
- Koordinasi Intensif Bupati Natsir Ali Berbuah Manis, 13 Traktor Kementan untuk Selayar
- Bupati Natsir Ali Pimpin Rakor GEMERLAP–GEMETAR di Posko Induk Rujab
- Perkuat Layanan Air Bersih, Bupati Natsir Ali Kunjungi Intake Sumber Air Topa
- Wabup Selayar Lepas Jenazah Almarhum H. Rakhmat Zaenal, Kenang Dedikasi Putra Terbaik Daerah
- Camat Bontomatene Lantik Anggota BPD PAW Desa Kayu Bau
- HWK Kecamatan Dikukuhkan, Tri Yanti Rahmawati Natsir: Perempuan Harus Jadi Mitra Pembangunan
Kunker, Bupati Selayar Dijadwalkan Resmikan RS Pratama Jampea

KEPULAUAN SELAYAR - Memanfaatkan momentum suasana Idul Fitri 1442 H, Bupati Kepulauan Selayar H. Muh. Basli Ali bersama Ketua TP PKK Hj. Andi Dwiyanti Musrifah Basli melakukan kunjungan kerja pada lima kecamatan yang ada di kepulauan.
Bupati bersama rombongan Bertolak dari Pelabuhan Rauf Rahman Benteng pada Pukul, 23.00 wita, Ahad (16/5/2021). Turut mendampingi adalah sejumlah Pimpinan OPD diantaranya, Kadis PMD, Kadis Pertanian, Kadis Sosial serta sejumlah Pengurus dan Anggota PKK Kabupaten Kepulauan Selayar.
Kabid Humas Kominfo, Mursalim yang turut serta dalam rombongan sesaat sebelum berangkat menjelaskan bahwa pada kunker kali ini Bupati Kepulauan Selayar selain sebagai kunjungan silaturahim, menyerap aspirasi masyarakat kepulauan, Bupati juga dijadwalkan akan meresmikan penggunaan Rumah Sakit Pratama yang ada di Pulau Jampea.
"Inikan masih dalam suasana lebaran, tentu saja kunker ini akan diisi silaturahmi dengan masyarakat sembari menyerap aspirasi, disamping itu juga ada peresmian Rumah Sakit Pratama Jampea" ucapnya singkat.
Baca Lainnya :
- Bupati Kepulauan Selayar Hadiri HUT DWP ke-210
- Basli Ali Ikuti Video Conference dengan Mendagri Tito Karnavian0
- Serahkan LKPD ke BPK RI Perwakilan Sulsel, Bupati Selayar Berharap Opini WTP Bisa Dipertahankan0
- Basli Ali -Saiful Arif Siap Jalankan Visi Kabupaten Kepulauan Selayar0
- Hadir Pada Rangkaian HUT ke-3 BBC, Ini Pesan Basli Ali0
Sementara itu Ketua TP PKK beserta rombongan sesuai jadwal tentatif yang diperoleh akan melakukan penilaian beberapa lomba yang digelar dalam rangka HKG PKK di lima kecamatan kepulauan.
Kunjungan kerja Bupati Basli Ali yang dikemas dalam bentuk silaturahim ini, akan di mulai di Kecamatan Pasimasunggu Timur, selanjutnya Kecamatan Pasimasunggu, Pasimarannu, Pasilambena dan berakhir di Kecamatan Takabonerate. (Diskominfo-SP/IC)










.jpeg)